Kontak Alumni


Group Facebook FORMASI FISIP UAJY merupakan group bagi mahasiswa dan alumni FISIP UAJY untuk saling berinteraksi satu sama lain, berbagi pengalaman dan ide untuk kemajuan FISIP UAJY. Group ini telah memiliki seribu member lebih yang terdiri dari dosen, mahasiswa, dan alumni FISIP UAJY.

Informasi seputar kegiatan yang berkaitan dengan FISIP maupun hal-hal lain yang menarik untuk dibahas dapat dibagikan melalui group ini. Keterbatasan mahasiswa untuk mencari network pada alumni kini terjawab melalui group ini.

Mahasiswa, dosen maupun alumni dimudahkan untuk bertukar informasi mengenai peluang-peluang kerja dan berbagai event yang mereka selenggarakan. Group ini terbuka sehingga setiap orang bagian dari FISIP UAJY dapat dengan mudah bergabung.

Tahun 2000 menjadi awal mula dibentuknya milis FormasiNet di yahoogroups.com. Milis FormasiNet yang beranggotakan sekitar 150 alumni ini kini telah menjadi bagian dari dinamika pergumulan serta interaksi antar alumni FISIP UAJY.

Kawan-kawan FISIP angkatan 1993 merupakan penggagas adanya milis ini. Milis FormasiNet merupakan sebuah wadah untuk saling menjaga komunikasi antar alumni FISIP UAJY.

Twitter menjadi media sosial yang kini tren dalam kalangan muda. Formasinet mencoba menjalin interaksi antar alumni melalui twitter dengan akun @formasinet.

Informasi mengenai lowongan kerja serta kegiatan alumni menjadi fokus utama pembahasan dalam twitter. Akun ini juga membantu setiap alumni yang lebih aktif di dunia twitter daripada media sosial yang lain.

Dunia media sosial telah menyatukan kawan-kawan alumni untuk saling berbagi kebahagiaan maupun kesedihan. Informasi-informasi yang ada pada media sosial ini juga dapat dilihat melalui website formasi, http://fisip.uajy.ac.id/formasinet/ .

Website ini membagikan informasi-informasi tentang alumni FISIP UAJY, bahkan alumni-alumni ini memberikan beasiswa bagi mahasiswa yang membutuhkan. Link atau blog milik alumni juga tercantum di website ini sehingga memudahkan mahasiswa serta alumni yang lain untuk saling berinteraksi.

SIMPONI atau Sistem Informasi Portal Alumni Universitas Atma Jaya merupakan sistem informasi berbasis web yang digunakan untuk menghubungkan alumni Universitas Atma Jaya Yogyakarta dengan almamaternya dan juga perusahaan.

Perusahaan dapat menggunakan sistem ini untuk mengumumkan lowongan pekerjaan dan info-info seputar perusahaan sekaligus dapat menjelajah data alumni.

Silahkan Log In ke:

http://simponi.uajy.ac.id/