Sejarah Socius
Socius pertama kali terbit pada tahun 2014 yang dikelola oleh Priyan Kristi Winarno, Afila Asih Sejati (Angkatan 2012), Epin Solanta dan Yosua Gilang (Angkatan 2013). Asal mula berdirinya socius ini berdasarkan atas kepentingan bersama untuk menjadi wadah mahasiswa-mahasiswa sosiologi menuangkan opini, ide, karya sastra, fotografi, dll. Sebelum socius terbentuk, terdapat bulletin sosiologi yang isinya hanya menampung karya penelitian untuk media publikasi. Maka dari situ Priyan, Nasla, Epin, dan Gilang sepakat untuk merubah visi misi dari bulletin sosiologi menjadi socius agar tidak terkesan monoton dan terus berkembang dengan menambah rubrik baru di setiap sub babnya.
Kepengurusan Priyan pada Socius hanya sampai tahun 2015, lalu dilanjutkan oleh Krisnawan Wisnu (Angkatan 2013) namun terhenti pada pertengahan kepengurusan karena terpilih menjadi wakil presiden BEM. Kemudian untuk menyelesaikan ditahun kepengurusan Wisnu akhirnya dilanjutkan oleh Gerardo H. Dicky (Angkatan 2014) yang sebelumnya menjabat sebagai editor. Pada kepengurusan dicky ini socius banyak sekali merombak AD/ART redaksi socius, salah satunya adalah lepas dari HMPS karena pada waktu itu anggaran socius untuk menerbitkan majalah bulanan selalu habis untuk kepengurusan HMPS. Setelah kepengurusan dicky sudah selesai lalu dilanjutkan oleh Yoseph Aldorino (Angkatan 2015) yang sebelumnya menjabat sebagai reporter dan editor. Karena pada kepengurusan Aldo tidak memiliki penanggung jawab dengan kata lain Pimpinan Umum, maka Danuski Anugrah (angkatan 2014) yang akhirnya diangkat untuk menjadi penanggung jawab guna mengurus langsung urusan socius kepada kaprodi. Alasan dipilihnya Danuski Anugrah (angkatan 2014) se bagai penanggung jawab karena pada saat itu redaksi terlama adalah beliau sendiri dari awal berdirinya socius 2014 sampai pada tahun 2017. Sehingga Danuski Anugrah (angkatan 2014) mau tidak mau mengambil tawaran untuk mempertahankan socius agar dapat terus berkarya.
Pada masa ini lah tim redaksi socius sepakat untuk mengganti logo dengan harapan dapat lebih flexible serta memperjelas visi misi barunya. Setelah kepengurusan Aldo selesai, kemudian dilanjutkan oleh Debby Christine (Angkatan 2015). Disini socius mulai membuka rekruitmen bagi teman-teman sosiologi yang tertarik dengan dunia jurnalistik. Setelah masa kepengurusan Debby kini Socius dilanjutkan oleh Felicia Echie (angkatan 2016). Sama dengan tahun-tahun sebelumnya, socius tetap membuka ruang untuk teman-teman sosiologi yang ingin bergabung bahkan sekedar menyampaikan opini terkait fenomena-fenomena yang ada di sekitar kita. Tidak hanya membahas berita, Socius juga melakukan kegiatan nonton bersama, serta diskusi tentang hal-hal yang lagi hits pada saat itu. Pelatihan menulis, hingga hunting foto bersama teman-teman photographer juga biasa dilakukan. Selain itu juga Socius pernah mengadakan camping bersama rekan-rekan Socius di pantai. Setelah itu dilanjutkan oleh Clara Kumala Sinta (2020-2021), yang membuat Socius semakin hidup dengan aktif di media sosial instagram, ada berbagai konten dan pengetahuan.