Workshop TELEVISI : JENDELA INFORMASI DUNIA

Kelompok Profesi Konsentrasi Studi Atma Jaya Broadcasting Network (ABN Productive) Program Studi Ilmu Komunikasi UAJY bekerja sama dengan Departemen News TRANS 7  Jakarta menggelar acara Workshop dengan tajuk Televisi : Jendela Informasi Dunia pada hari Senin, tanggal 28 November 2011 di Ruang Auditorium Gedung FISIP UAJY (Gedung Bunda Teresa). Workshop menghadirkan beberapa narasumber dari Departemen News TRANS 7 Jakarta, seperti Alfian Rahardjo (presenter), Cindy Agustina (presenter sekaligus produser dari Redaksi Sore), Wendy M. Firman (eksekutif produser), dll. Workshop yang berlangsung setengah hari ini dibuka oleh Dekan FISIP UAJY Dr. Lukas S. Ispandriarno, MA dan dihadiri oleh lebih dari  200 peserta yang hadir dari berbagai perguruan tinggi tidak hanya dari Yogyakarta, namun juga dari JAwa Tengah dan Jawa Timur

Search

Pengumuman